Adab-Adab Haji Dan Umroh

Ikhlaskan haji-mu hanya untuk Allah  semata sambil mengucapkan : “Ya Allah, ibadah haji-ku ini tiada riya di dalamnya dan tidak mengharapkan sanjungan.”

Bergaullah dengan para ahli kebaikan dan berbaktilah kepada mereka serta sabarlah terhadap gangguan tetanggamu.

Waspadalah dari menghisap dan membeli rokok. Hal itu adalah haram, membahayakan tubuh, tetangga, harta dan merupakan maksiat kepada Allah.

Pergunakanlah siwak ketika hendak shalat dan ambillah siwak, air zam-zam dan korma sebagai hadiah, karena banyak hadits shahih yang menyebutkan keutamaannya.

Waspadalah dari menyentuh kaum wanita dan melihat kepada mereka. Tutuplah istrimu dari kaum lelaki.

Janganlah melangkahi kepala orang yang lagi shalat, sehingga engkau menyakiti hati mereka, dan duduklah sedekat mungkin.
adab-adab-haji-dan-umrah

Janganlah engkau lewat di depan orang yang sedang shalat, meskipun di tanah Haram, karena hal itu merupakan perbuatan syaitan.

Perlahan-lahanlah dalam shalatmu, dan shalatlah menghadap ke pembatas (seperti tembok, punggung orang atau tas) dan pembatas makmum cukup dengan imam mereka.

Berlemah lembutlah dengan orang-orang disekitarmu ketika thawaf, sa’i, melempar jumrah dan mencium hajar aswad, karena hal itu diperintahkan dalam agama.

Janganlah berdo’a kepada selain Allah, seperti kepada orang-orang yang sudah mati. Karena hal itu termasuk perbuatan syirik yang dapat membatalkan haji dan amal baikmu.

Allah berfirman : “Jika kamu mempersekutukan (Tuhan), niscaya akan dihapuslah amalmu dan tentulah kamu termasuk orang-orang yang merugi.” ( Q.S. Az Zumar ayar 65 ).

0 comments:

Post a Comment

Statcounter

Madu Asli dari Lebah Penghisap Bunga Habbatussauda

BTemplates.com